Sedikit tentang HTML, XHTML dan HTML5

Sekilas mengenai HTML, XHTML dan HTML5 apasih perbedaan dari masing-masing tersebut, buat orang IT atau orang yg hobi di depan komputer pasti tau apa singkatan dari HTML dan fungsi dan HTML itu sendiri, yaitu singkatan dari Hyper Text Markup Language yang berfungsi untuk mendesign suatu halaman / tampilan suatu website, singkatnya. Kemudian apa sih yang di maksud atau hubungannya dengan XHTML dan HTML5 itu sendiri. okeey kita bahas singkat di sini.


Untuk sedikit lebih jelas perhatikan kode HTML di bawah ini :
<p> <b> My Name Is Nuryanto </p> </b>
Penulisan kode HTML tersebut di atas tidak lah tersusun dengan benar sehingga pemrosesan kode tersebut akan lebih lama dan kompleks karena tidak ada standarisasi penulisan kode.

Dari permasalah singkat tersebut maka W3C atau pengembang teknologi berbasis web merekomendasikan eXtensible HyperText Markup Language atau yang di singkat dengan XHTML untuk menstandarisasikan penulisan kode HTML tersebut. Tujuan dari XHTML itu sendiri yaitu menutupi dari kekurangan HTML seperti ketidak teraturan penulisan syntak dan memungkinkan suatu halaman website agar dapat berjalan baik di semua platform bila dalam pengaksesan halaman suatu website tersebut.

Penulisan dari XHTML itu sendiri menjadi seperti berikut :
<p> <b> My Name Is Nuryanto </b> </p>
Hampir sama bukan antara HTML dengan XHTML akan tetapi XHTML menekankan terhadap keteraturan penulisan syntak.
Teknologi yang ada pada HTML ataupun XHTML kurang mendukungnya suatu multimedia oleh karena itu W3C mengembangkan suatu teknologi baru yaitu HTML 5, pada tahun 2011 sekarang teknologi ini masih dalam pengembangan.
Banyak teknologi - teknologi / fitur baru yang ada HTML5 ini salah satunya yaitu pada multimedia. Untuk lebih jelas mengenai pendeklarasian atau penulisan syntak, silahkan download Ebook yang saya telah upload di blog ini di sini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 


Most Reading

Cek Ongkir

Cek Pengiriman